PSM Makassar vs Dewa United, Bernardo Tavares Umbar Pujian untuk Lawan
jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar akan menjalani pertandingan kedua di Kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. Laga ini akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie.
Tim besutan Bernardo Tavares akan berhadapan dengan Dewa United pada Sabtu (8/7).
Pertandingan ini tidak mudah bagi tuan rumah PSM. Pelatih tim berjuluk Juku Eja pun memberikan sinyal bahwa calon lawan kali ini merupakan salah satu klub hebat di Liga Indonesia.
Bagi dia, Dewa United adalah klub Liga 1 yang memiliki budget besar untuk mendatangkan deretan pemain top.
"Dewa United merupakan tim yang bagus, mereka memiliki budget untuk mendatangkan pemain dari Yunani dan eks Timnas U23 Belanda," kata
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares, Jumat (7/7) petang.
Bernardo Tavares pun berharap anak asuhnya dapat tampil bagus selama pertandingan berlangsung. Karena itu adalah salah satu cara untuk mendapat hasil yang memuaskan.
"Saya berharap para pemain bisa menunjukkan performa yang bagus, saya sadar bahwa laga ini tidak mudah, kami memang harus siapkan yang terbaik," ungkap dia.
Bernardo Tavares mengungkapkan saat ini timnya tengah berambisi meraih tiga poin penuh setelah imbang dengan Persija Jakarta pada laga perdananya di Liga 1.
PSM Makassar akan berhadapan dengan Dewa United pada match day kedua Kompetisi Liga 1 musim ini
- Film Elang Menyibak Tabir Gelap di Balik Sepak Bola Indonesia
- Apa Ancaman Hukuman PSM Makassar Setelah Memainkan 12 Pemain?
- Raih Poin Penuh Lawan PSIS, Malut United Berikan Luka Mendalam Buat Mahesa Jenar
- MilkLife Soccer Challenge Sukses Tumbuhkan Minat Siswi Rangkai Mimpi Jadi Bintang Sepak Bola Masa Depan
- PSSI Beri Sanksi Denda Puluhan Juta buat 5 Klub Liga 1
- 4 Gol Mewarnai Laga Malut United Vs PSM Makassar