PSM Makassar vs Persis Solo: Banjir Gol, Juku Eja Comeback Dramatis
jpnn.com - PSM Makassar melakukan comeback dramatis saat jumpa Persis Solo pada lanjutan Liga 1 2022/23.
Duel panas PSM vs Persis dihelat di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Pare-pare, Minggu (5/3/2023) sore WIB.
Pada laga ini, PSM sempat tertinggal dua kali.
Persis unggul 1-0 pada menit ke-32 lewat aksi pemain asing Ryo Matsumura setelah melakukan kerja sama apik dengan Alexis Messidoro dan Fernando Rodriguez.
PSM langsung merespons dengan mencetak gol pada menit ke-35. Sayang, wasit menganulir gol Everton Nascimento karena pemain asal Brasil itu dianggap berada dalam posisi offside.
Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0 keunggulan Persis Solo.
PSM yang mengincar kemenangan di depan ribuan suporternya baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-62.
Yance Sayuri mencatatkan namanya di papan skor setelah menyambut umpan datar Wiljan Pluim.
PSM Makassar melakukan comeback dramatis saat jumpa Persis Solo pada lanjutan Liga 1 2022/23.
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Maxuel Pengin Pecah Telor di Laga Persija Vs Madura United
- Persija Jakarta jadi Tim Super jika Bisa Pukul Madura United
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Kapten Persib Bandung Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Seusai Ditahan Imbang Semen Padang
- PSS Sleman Mengirim Persis Solo ke Zona Degradasi Liga 1