PSM Masih Berpotensi Terjungkal dari Lima Besar
“Ini akan menjadi pertandingan yang sengit dan menarik. Kita punya kesempatan untuk melampui poin Mitra. Apalagi kita diuntungkan karena main di kandang,” ujar Robert seperti diberitakan Fajar (Jawa Pos Group) hari ini.
Mantan pelatih Arema itu tidak ingin mempedulikan ambisi tim lain yang juga ingin finis di posisi lima besar. “Kita akan berusaha sebaik mungkin. Apa yang telah saya bangun bersama tim ini dalam lima bulan terakhir, mulai membuahkan hasil,” jelas pelatih asal Belanda itu.
CEO PT PSM, Munafri Arifuddin juga meminta kepada tim pelatih untuk fokus mengejar defisit poin. Di putaran pertama, Syamsul Haeruddin dkk cukup banyak kehilangan angka. PSM bahkan memulai laga putaran kedua dari posisi 15.
“Tentu saja lima laga terakhir akan menjadi pertandingan yang mendebarkan. Kita harus meraih poin maksimal di sisa laga itu,” tandas pria yang akrab disapa Appi itu. (rdi/yuk/ray/jpnn)
MAKASSAR – PSM Makassar masih berpotensi terjungkal dari persaingan menembus posisi lima besar Torabika Soccer Competition (TSC) 2016.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca