PSM Turunkan Lapis Kedua, RD: Kami tidak Terpengaruh
jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC akan bersua tim asal Makassar, PSM pada laga kedua penyisihan Grup A Piala Presiden 2018, Minggu (21/1) mendatang.
Pada laga tersebut tim Juku Eja, julukan PSM Makassar, akan menurunkan pemain lapis kedua.
Pelatih Rahmad Darmawan mengaku tak terpengaruh sedikitpun dengan hal tersebut.
Seperti diketahui PSM Makassar juga menggelar turnamen serupa. Sehingga pelatih Robert Rene Albert lebih memilih menurunkan tim lapis pertama di turnamen tersebut.
“Kami siap, tidak terpengaruh. Siapapun lawannya kami akan turun,” kata Rahmad. Mantan pelatih T-Team Malaysia itu memastikan Sriwijaya FC akan tetap menurunkan skuad terbaiknya.
Khusus mengenai itu, Rahmad juga akan memprioritaskan pemain yang tidak turun di laga pertama saat menghadapi Persib Bandung. (aja)
Sriwijaya FC akan bersua tim asal Makassar, PSM pada laga kedua penyisihan Grup A Piala Presiden 2018, Minggu (21/1) mendatang.
Redaktur & Reporter : Budi
- PSBS Biak Andalkan Striker Baru untuk Curi Poin dari Markas PSM Makassar
- Persis Solo Takluk dari PSM Makassar, OKS Komentari 3 Rekrutan Anyar
- Persis Solo vs PSM Makassar: Bernardo Taveres Angkat Topi untuk Laskar Sambernyawa
- Persis Belum Pernah Menang, OKS Singgung Soal Ini, Alamak!
- PSM Makassar Mengajukan Banding Atas Pembatalan 3 Poin
- Reaksi PSM Makassar Terkait Hukuman Pengurangan Poin Imbas Insiden 12 Pemain