PSM vs Bali United: Bernardo Tavares Geram Banget, Ternyata Ini Penyebabnya

jpnn.com, MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares memberikan kritikan tajam terhadap kepemimpinan wasit Gedion F. Dapaherang
Tavares menyebut sang pengadil lapangan banyak melakukan kesalahan saat memimpin pertandingan PSM Makassar vs Bali United.
"Banyak pelanggaran yang terjadi, tetapi wasit tidak pernah memberikan kartu kuning, bahkan membiarkan begitu saja," kata Tavares seusai pertandingan, Jumat (29/7/2022) malam.
Juru taktik asal Portugal menerangkan ketika Everton Nascimento dan Rezky Eka dihajar oleh pemain Bali United, tetapi wasit tidak bereaksi apa-apa.
Parahnya, sang pengadil lapangan tidak mengeluarkan kartu kuning.
"Pemain saya banyak yang mengalami cedara karena pelanggaran keras. Namun, wasit diam saja dan tidak ada kartu kuning yang keluar," tegasnya.
Pasukan Juku Eaja -julukan PSM- sukses meraih kemenangan keduanya di Liga 1 musim 2022/2023.
Kali ini, tim besutan Bernardo Tavares mengalahkan sang juara bertahan, Bali United dengan skor 2-0 pada laga yang dihelat di Stadion Gelora BJ Habibie.
Bernardo Tavares mengungkapkan kekecewaannya susai laga PSM vs Bali United. Apa penyebabnya?
- Jeda Kompetisi Liga 1, Pelatih Persib Bojan Pilih Pulang Kampung
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Pelatih Timnas Indonesia Ogah Pemain Persib, Ini Kata Hodak
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1