PSMS hanya Diberi Jatah 4 Hari Libur Ramadan
jpnn.com, MEDAN - Pelatih PSMS, Mahruzar Nasution tak mau bersantai meski memiliki bekal lima kemenangan menyambut jeda kompetisi libur Ramadan dan Idul Fitri.
Dia hanya memberi empat hari jatah libur bagi para punggawanya.
Skuat tim berjuluk Ayam Kinantan diharuskan sudah kembali bersiap menghadapi PSPS Riau pada 8 Juli mendatang.
Dengan hanya keunggulan empat angka dari PSPS, Mahruzar sangat mewaspadai tim berjuluk Asykar Bertuah itu.
Apalagi PSPS sudah menjalani dua laga tandang. Sementara PSMS belum menjalani satu laga tandang pun.
Karena itu PSMS tak akan berlama-lama untuk libur Ramadan ini. Mahruzar hanya memberi waktu empat hari saja. Dia tidak ingin timnya kehilangan sentuhan.
“Dua hari jelang Ramadan (25 dan 26 Mei) tim diliburkan dan akan kembali berlatih dua hari setelah Ramadan mulai. Kami ingin mempersiapkan tim dengan matang jelang pertandingan menghadapi PSPS,” ujarnya Senin (22/5).
Selama Ramadan, PSMS tetap menggelar latihan kendati durasinya dipersingkat menjadi satu jam.
Pelatih PSMS, Mahruzar Nasution tak mau bersantai meski memiliki bekal lima kemenangan menyambut jeda kompetisi libur Ramadan dan Idul Fitri.
- Liga 2: PSIM Jogja Usung Misi Besar Hadapi Persipa Pati
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- PFC Sebut Performa PSMS Medan Meningkat Sejak Ditangani Nil Maizar
- Persiraja Banda Aceh Taklukkan PSKC Cimahi 3-0, Akhyar Ilyas: Fantastis!
- Liga 2: Gol Cepat Persiraja Membuat PSKC Tumbang
- Kekalahan Perdana PSPS Pekanbaru, Aji Santoso Sebut Hal Ini