PSSI Akan Investigasi Perseba
Kamis, 13 Juni 2013 – 10:10 WIB

PSSI Akan Investigasi Perseba
JAKARTA - PSSI langsung bereaksi atas dugaan pengaturan skor yang melibatkan Perseba Super Bangkalan dan Perseta Tulungagung pada partai terakhir penyisihan grup III Divisi Utama PT Liga Indonesia Selasa lalu (11/6). PSSI berjanji segera melakukan investigasi. Lawan mendapatkan penalti dan menciptakan gol kontroversial di SGB jelas menjadi hal yang mengejutkan. Sebab, dalam enam pertandingan kandang sebelumnya, Laskar Suramadu (sebutan Perseba) justru lima kali mendapatkan hadiah penalti.
"Saya sudah perintah tim untuk mencari data kasus tersebut," kata Wakil Ketua Umum PSSI La Nyalla M. Mattalitti, Rabu (12/6). Pada pertandingan di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) itu, Perseta mengandaskan tuan rumah Perseba 3-2. Kemenangan tersebut dinilai sangat aneh. Diduga, Perseba sengaja main sabun alias mengalah. Sebab, sebelum pertandingan digelar, Perseba memang sudah memastikan lolos ke babak 12 besar.
Pada laga itu wasit Subiantoro asal Samarinda memberikan dua hadiah penalti kepada Perseta. Masing-masing pada menit ke-54 dan 88. Sedangkan satu gol lagi yang diciptakan gelandang Perseta Sudarsono berbau offside.
Baca Juga:
JAKARTA - PSSI langsung bereaksi atas dugaan pengaturan skor yang melibatkan Perseba Super Bangkalan dan Perseta Tulungagung pada partai terakhir
BERITA TERKAIT
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji