PSSI Bakal Pelajari Dulu Kasus Marko Simic Sebelum Beri Bantuan Hukum

jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PSSI Ratu Tisha, turut berkomentar terkait kasus yang menimpa penyerang Persija Jakarta Marko Simic. Saat ini, pemain asal Kroasia itu harus tersandung kasus hukum dan belum kembali ke Indonesia.
Simic sebelumnya dituduh melakukan tindakan tidak senonoh kepada seorang wanita di atas pesawat dari Bali menuju ke Sydney. Kejadian ini berlangsung dalam lawatan Persija menuju markas Newcastle Jets pada kualifikasi Liga Champions Asia, Selasa (13/2) lalu.
Statusnya saat ini sedang ditahan oleh pengadilan di Australia dan baru akan dipulangkan pada 9 April mendatang.
"Kami masih berkomunikasi dengan Persija terkait hal itu, kemarin kami bersurat, nanti kami lihat detailnya seperti apa dari Persija," kata Tisha.
Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, menyarankan PSSI memberikan bantuan hukum untuk Simic karena membela tim yang membawa nama Indonesia. (dkk/jpnn)
Sekjen PSSI Ratu Tisha, turut berkomentar terkait kasus yang menimpa penyerang Persija Jakarta Marko Simic. Saat ini, pemain asal Kroasia itu harus tersandung kasus hukum dan belum kembali ke Indonesia.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Timnas Indonesia Gemilang di Piala Asia U-17, Nova Arianto Bicara Soal Harapan
- Target PSSI Setelah Timnas Indonesia Masuk Ranking 123 FIFA
- PSSI Identifikasi Pria yang Merebut Jersei Marselino dari Anak Kecil, Hukuman Berat Menanti
- PSSI Berikan Sanksi Keras Terhadap Oknum Suporter Timnas Indonesia yang Merokok di SUGBK
- Erick Thohir Bersama Legenda Belanda Mulai Membicarakan Program Pembinaan Pemain