PSSI dan Indra Sjafri Bicarakan Program Timnas U-19
jpnn.com - JAKARTA -- Seperti apa program lanjutan PSSI untuk Timnas Indonesia U-19, sampai saat ini belum diketahui. PSSI baru akan membicarakan program lanjutan Timnas U-19 pada Kamis (24/10).
Sekretaris Jendral PSSI Joko Driyono, mengatakan, program apapun yang akan dijalankan BTN dan PSSI terhadap Timnasnya tentu akan melalui proses pembicaraan terlebih dahulu dengan pelatih Indra Sjafri.
"Tidak tepat bicara (program) sebelum ada pertemuan-pertemuan. Bicara-bicara program tapi belum mencapai sebuah keputusan," kata Joko Driyono di Jakarta, Senin (21/10).
Ia mengungkapkan, program Timnas U-19 harus sudah disetujui sebelum dipublikasikan ke masyarakat. "Program harus dari hasil koordinasi dengan pelatih, baru bisa dibicarakan ke media," tuturnya.
Untuk program Umrah dan laga uji coba sendiri, Joko mengaku baru akan dibicarakan pada pertemuan hari Kamis mendatang bersama Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri dan Juga BTN.
"Tidak baik bicara program sebelum putus, Kamis kita ketemu pelatih. Untuk program Arab Saudi, Kamis Insya Allah diputuskan. Sehingga Kamis sore langsung kita umumkan," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Seperti apa program lanjutan PSSI untuk Timnas Indonesia U-19, sampai saat ini belum diketahui. PSSI baru akan membicarakan program lanjutan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- PBSI Beberkan Target di Indonesia Masters 2025, Sektor Mana Jadi Andalan?
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Mengintip Preran Vital Tenaga Medis
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen