PSSI Hanya Bayar Biaya Transportasi

PSSI Hanya Bayar Biaya Transportasi
Foto: internet
Setali tiga uang Nurdin Halid, ketua umum PSSI, menampik jika pihaknya memiliki hutang kepada Bacchini.  "Ini bukan masalah menunggak hutang. Kami memang tidak membayarkan secara keseluruhan karena tidak semua kewajibannya diselesaikan," ujar Nurdin.  Jika nanti kewajiban dia dijalankan, kami akan menyelesaikan kewajiban kami," imbuh Nurdin. 

Bacchini mengadukan PSSI ke Mahkamah Arbitrase Olahraga atau CAS.  Pria yang juga menjadi venue director UEFA Champion League itu menuntut pembayarannya sebesar 258.160 dollar AS atau sekitar Rp 2,3 miliar. Bacchini memberikan tenggat waktu sampai 5 Maret jika belum juga menerima pembayaran biaya konsultasi itu dari PSSI.  Rinciannya biaya konsultasi USD 231.160 dan ongkos pengeluaran untuk kegiatan bersama PSSI sebesar USD 27.000. (vem)
Berita Selanjutnya:
Operasi Engkel Cole Sukses

JAKARTA - PSSI bereaksi terhadap pengaduan konsultan bidding Piala Dunia 2022 Michel Bacchini ke Mahkamah Arbitrase Olahraga (CAS).  Otoritas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News