PSSI Kirim Surat Klarifikasi ke FIFA
Senin, 19 September 2011 – 05:15 WIB

PSSI Kirim Surat Klarifikasi ke FIFA
JAKARTA - Terkait insiden terhentinya pertandingan saat timnas INdonesia versus Bahrain pada 6 September lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang disebabkan banyaknya petasan dan kembang api yang dinyalakan suporter, kemarin PSSI membalas surat teguran yang dikirimkan FIFA. "PSSI akan membalas surat itu pada Minggu (kemarin-Red) Kami akan jelaskan secara rinci agar FIFA pun dapat membuat keputusan dengan baik," lanjut Djohar.
"Sabtu kemarin (17/9) kami mendapat surat dari FIFA. Dalam suratnya, FIFA meminta laporan lengkap mengenai insiden petasan dan kembang api pada pertandingan Indonesia dan Bahrain. Nantinya, laporan itu akan dipertimbangkan FIFA untuk megambil keputusan bagi sepakbola Indonesia," kata Djohar Arifin kepada wartawan di Jakarta.
Baca Juga:
Djohar menambahkan dirinya sangaat berharap FIFA tidak menjatuhkan sanksi yang dapat merugikan perjalanan timnas senior Indonesia di ajang putaran" Pra Piala Dunia 2014 zona Asia, apalagi mengingat pada 11 Oktober akan menjamu Qatar di SUGBK.
Baca Juga:
"Kami berharap tidak ada sanksi apapun yang dapat menghambat perjalanan timnas senior maupun timnas U-23 yang akan jadi tuan rumah SEA Games XXVI," beber Djohar.
JAKARTA - Terkait insiden terhentinya pertandingan saat timnas INdonesia versus Bahrain pada 6 September lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah