PSSI Pastikan Persiapan Timnas U-16 dan U-19 Jalan Terus
Senin, 01 Juni 2020 – 02:25 WIB

Indra Sjafri. Foto: Amjad/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Ajang sepak bola di 2020 masih sesuai jadwal. Untuk itu, negara-negara di Asia Tenggara seperti Malaysia, Vietnam dan Thailand sudah menyusun program latihan Timnas mereka. Tetapi, untuk Indonesia sedikit berbeda karena masih menantikan keputusan dari pemerintah terkait kelanjutan kegiatan keolahragaan.
"Kami tunggu saja dulu, dan PSSI patuh terhadap apapun anjuran pemerintah. Akan tetapi, kami dari tim teknis sudah membuat sejumlah rancangan. Ada plan, A, B, sampai C untuk Timnas Indonesia dari kelompok umur sampai level senior," terang Indra.
Tak hanya itu, pelatih yang dua kali mengantarkan Indonesia menjuarai Piala AFF untuk kelompok umur tersebut menjelaskan, persiapan yang paling krusial memang untuk Timnas U-16 dan U-19. Sebab, keduanya akan tampil di Piala Asia U-16 serta U-19 2020 dalam medio September sampai Oktober mendatang.
Di sisi lain, untuk Piala AFF 2020, kemungkinan baru bergulir di November, itu pun apabila AFF tidak mengubah jadwal akibat adanya pandemi Corona yang melanda seluruh negara di dunia.(dkk/jpnn)
Untuk Piala AFF 2020, kemungkinan baru bergulir di November, itu pun apabila AFF tidak mengubah jadwal akibat adanya pandemi Corona yang melanda seluruh negara di dunia.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
BERITA TERKAIT
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada
- Striker Madura United Fardan Ary Setyawan Makin Mengganas