PSSI: Terima Kasih Pak Wapres
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum PSSI hasil Kongres Luar Biasa (KLB) di Surabaya, Hinca Panjaitan mengucapkan terimakasih pada Wapres Jusuf Kalla yang mendorong agar SK pembekuan PSSI yang dikeluarkan Menpora Imam Nahrawi dicabut. Kata Hinca, sikap JK bisa menyelamatkan PSSI dari sanksi FIFA.
"Terima kasih pada Pak Wapres. Jadi untuk menyelesaikan persoalan ini, sore hari ini saya ke FIFA, mudah-mudahan bisa menyampaikannya dengan baik hasil ini. Mudah-mudahan kami bisa terhindar dari sanksi. Itu poin pentingnya," ujar Hinca saat jumpa pers bersama Jusuf Kalla di Istana Wapres, Senin (25/5).
Selebihnya, Hinca mengatakan PSSI akan mematuhi semua peraturan dan peraturan pemerintah terkait penyelenggaraan kegiatan sepakbola di tanah air.
Ini disampaikan Hinca meskipun Menpora Imam Nahrawi belum secara resmi menyampaikan keputusan pencabutan SK tersebut. Imam masih membahasnya bersama Presiden Joko Widodo.
Ya, Hinca bersama Menpora Imam Nahrawi dan Ketua Olimpiade Indonesia (KOI) Rita Subowo dan matan Ketum PSSI Agum Gumelar pagi tadi menemui Wapres Jusuf Kalla di kantornya.
Hinca mengaku juga akan segera mengurus masalah pertandingan AFC yang sempat terhambat karena masalah pembekuan tersebut.
"Saya diminta Wapres hari ini untuk komunikasi dengan AFC langsung agar persoalan ini diselesaikan secepatnya. Mudah-mudahan komite kompetisi AFC Cup memahami dan bisa menjadwalkan ulang hal ini. Selepas ini berkomunikasi secepatnya," tandas Hinca. (flo/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PSSI hasil Kongres Luar Biasa (KLB) di Surabaya, Hinca Panjaitan mengucapkan terimakasih pada Wapres Jusuf Kalla yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol