PSU Berjalan Lancar dan Aman, Bupati - Wabup Apresiasi Pemilih

jpnn.com, MINAHASA - Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 002 Desa Tember Kecamatan Tompaso dan TPS 005 Desa Kembes II Kecamatan Tombulu, Kabupaten Minahasa, Sabtu (27/4), mendapat perhatian serius Bupati Royke Octavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey.
Keduanya memantau langsung jalannya PSU di dua TPS berbeda. Bupati saat mengunjungi TPS 002 Desa Tember berharap semua pihak dapat menghormati apa pun hasil Pemilu nantinya.
BACA JUGA: Perolehan Suara PDIP Melonjak, Delapan Srikandi Bersiap Menduduki Kursi Dewan
“Terpantau berjalan aman dan tinggal menunggu hasil perhitungan suara. Untuk itu mari kita sama-sama mengawalnya,” kata ROR sapaan akrab mantan pejabat Pemprov Sulut ini.
Pada kesempatan itu, ROR menyampaikan apresiasin kepada seluruh warga yang tetap aktif memberikan suaranya di kali kedua.
Sikap menghormati keseluruhan proses dan hasil Pemilu tanggal 17 April hingga penetapan KPU pada (4/5) nanti. Wajib dimiliki seluruh warga Tanah Toar Lumimuut.
Terpisah, Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey saat memantau pelaksanaan PSU di TPS 005 Desa Kembes Dua, Kecamatan Tombulu.
Menyatakan apresiasinya atas sikap antusiasme masyarakat yang tetap hadir dan memberikan hak suara untuk kedua kalinya.
Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 002 Desa Tember Kecamatan Tompaso dan TPS 005 Desa Kembes II Kecamatan Tombulu, Kabupaten Minahasa, Sabtu (27/4), mendapat perhatian serius Bupati Royke Octavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey.
- Kabar Gembira dari Gubernur Pramono Buat PPSU di Jakarta
- Menjelang PSU, Calon Bupati Parimo Nizar Rahmatu Dilaporkan ke Bawaslu
- Afni: Saatnya Bersatu Membangun Siak
- Wamendagri Ribka Tegaskan Kabupaten Magetan Siap Laksanakan PSU
- Bawaslu Banggai Dalami Dugaan Pelanggaran Pemilu di Lokasi PSU
- GCP Solid Dukung Willem Frans Ansanay di PSU Pilgub Papua