PT 20 Persen, Golkar Prediksi Pilpres 2019 Diikuti 4 Calon

jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar akan mengusung Joko Widodo sebagai calon presiden (capres) dalam Pilpres 2019.
Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Mahyudin mengatakan, pihaknya akan berkoalisi mengusung Jokowi, sapaan karib Joko Widodo, seiring penetapan presidential threshold (PT) 20 persen.
Pada 2014 lalu, partai berlambang pohon beringin itu hanya mengantongi sekitar 14,6 persen.
"Nah, dengan adanya ambang batas 20 persen, harus ada koalisi. Namun, saya kira tidak masalah buat Pak Jokowi," kata Mahyudin di gedung parlemen, Jakarta, Jumat (12/1).
Mahyudin menambahkan, peluang itu terbuka lebar jika Partai Golkar berkoalisi dengan PDI Perjuangan yang meraih suara terbanyak di Pemilu 2014.
Mahyudin optimistis kans Jokowi memenang Pilpres 2019 sangat besar.
Dia memprediksi Pilpres 2019 bisa diikuti empat calon.
"Kalau lima tidak mungkin. Pasti ada yang 20 persen lebih,” ujar Mahyudin.
Partai Golkar akan mengusung Joko Widodo sebagai calon presiden (capres) dalam Pilpres 2019.
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Jokowi: Ini Sudah Jadi Fitnah di Mana-Mana
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan
- Para Menteri Sowan ke Jokowi, Efriza: Sikap Kurang Menghargai Presiden Prabowo
- Sejumlah Menteri Prabowo Silaturahmi ke Rumah Jokowi, Pengamat Ini Ungkap Hal Tak Lazim