PT GNI Dukung Morowali Utara di APKASI Otonomi Expo 2024
jpnn.com, JAKARTA - PT Gunbuster Nickel Industri (GNI) mendukung pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Morowali Utara.
Salah satunya melalui Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Otonomi Expo 2024 Trade, Tourism and Investment. Expo.
Kegiatan yang berlangsung dari 10 hingga 12 Juli 2024 di Jakarta Convention Center menjadi wadah bagi perusahaan-perusahaan, pemerintah daerah, dan pemangku kepentingan berkolaborasi dan menampilkan solusi inovatif untuk kemajuan daerah.
Head of Corporate Communication PT GNI Mellysa Tanoyo menjelaskan keikutsertaan PT GNI dalam APKASI Otonomi Expo 2024 adalah sebagai mitra strategis bagi Pemkab Morowali Utara.
"Kami ingin membuktikan komitmen perusahaan mendukung program-program pembangunan daerah, terutama di wilayah sekitar lingkar industri," kata Mellysa, Jumat (12/7).
Dalam ajang ini, PT GNI menampilkan karya dan produk dari mitra binaannya melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) PT GNI bersama dengan PT Stardust Estate Investment (SEI).
Beberapa produk tersebut antara lain pakaian batik khas Morowali Utara yang dijahit langsung oleh Penjahit Mandiri Berkah Masyarakat Jaya (Peri Berkarya) Desa Bunta.
Ada juga produk olahan abon ikan bandeng yang dibuat oleh Kelompok Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Desa Bungintimbe dalam program Bina Produk UMKM Pangan (Biduk Umpan).
PT GNI mendukung pembangunan berkelanjutan Pemkab Morowali Utara di APKASI Otonomi Expo 2024.
- Brand Batik Bandung, Dama Kara Sukses Pasarkan Produk di Shopee Live, Berdayakan Difabel!
- Sambangi Sentra Batik Sidoarjo, Khofifah Komitmen Lestarikan Warisan Budaya Bangsa
- Aku dan Warisan Ibu Kolaborasi Seni Tekstil & Padu Padan Batik Lawasan
- PT GNI Pastikan 1.000 Pekerja Rentan Terlindungi dengan Jaminan Sosial
- Angkat Kearifan Lokal, Mondelez Hadirkan Edisi Spesial Oreo Batik
- Yayasan Batik Jawa Barat Gelar Sejumlah Kegiatan Saat Rayakan Hari Batik