PT iFree Group Travelution Indonesia Terima Anugerah ISO 9001
"Kami bangga untuk mengatakan bahwa sistem manajemen portal online yang dikembangkan oleh tim teknis iFree Group Head Quarter telah memberikan bantuan yang signifikan," ujar Rizal.
"Terutama manajemen data penjualan, sistem manajemen inventaris, pemesanan dan pasokan produk dan sistem pendukung klien," imbuhnya.
Rizal mengatakan, PT. iFree Group Travelution Indonesia dibangun dengan mengutamakan kualitas dan transparansi.
"Kami mengintegrasikan sikap kualitas dalam pekerjaan kami sehari-hari dan terus menerus menantang diri kami sendiri untuk meningkatkan sistem manajemen kualitas untuk menyediakan produk yang memenuhi atau melebihi kebutuhan dan harapan pelanggan kami, dengan selalu mematuhi spesifikasi dan peraturan," tuturnya.
"Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua anggota tim kami, Kantor Pusat Grup iFree di Hong Kong, tim Teknis di Guangzhou, Direktur kami, reseller, dealer, dan semua stakeholder kami atas dukungan berkelanjutan mereka kepada kami," pungkas Rizal. (*/jpnn)
PT. iFree Group Travelution Indonesia berhasil meraih prestasi meski di tengah pandemi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PT JIP & Disdik DKI Kerja Sama Pemanfaatan Gedung untuk Pembangunan Menara Telekomunikasi
- 16 Tahun Melayani Industri Telekomunikasi, Mitratel Siap Terbang Lebih Tinggi
- TBIG Dukung Ribuan Siswa SMK Tingkatkan Daya Saing di Sektor Telekomunikasi
- Paruh Pertama 2024, Indosat Meraup Laba Bersih Rp 2,7 Triliun
- Comtelindo Realisasikan Komitmen Hadirkan Konektivitas Andal di IKN
- PLN Icon Plus Pastikan Penyediaan Jaringan Fiber Optik di IKN Sudah Capai 90 Persen