PT LIB Ingin Gelar Laga All Stars Liga 1 2020
jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) mencoba membuat terobosan untuk meningkatkan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap sepak bola. Salah satunya, dengan menyiapkan laga antara pemain-pemain terbaik di Liga 1.
Dirut PT LIB Cucu Sumantri menegaskan, ada program khusus yang sedang dirancang. Dengan begitu, ada laga puncak yang benar-benar bisa menutup perhelatan Liga 1 2020 dengan fenomenal.
"Kami punya keinginan ada laga bintang. Ini seperti mempertemukan pemain-pemain terbaik, all stars dari seluruh peserta Liga 1, mekanismenya nanti ya," kata Cucu.
Harsiwi Ahmad Direktur Programing pemilik hak siar Liga 1 2020, PT Emtek menjelaskan jika kini Indosiar ada di ranking satu dalam sisi kepemirsaan.
"Jadi, kami ingin ada yang positif memberikan dampak positif juga untuk kami. Tentu saja itu (perang bintang, red) akan kami pertimbangkan," tandasnya.(dkk/jpnn)
PT Liga Indonesia Baru (LIB) mencoba membuat terobosan untuk meningkatkan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap sepak bola.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Sikap PT LIB soal Kerusuhan Suporter Seusai Duel Persib vs Persija
- Kata PT LIB Soal Penundaan Liga 1
- PT LIB Gelontorkan Rp 100 Miliar Lebih untuk VAR di Liga 1, Dipakai Mulai Tahun Depan
- SOS Dorong Klub Liga 2 yang Menunggak Gaji Pemain Didegradasi
- Persebaya Minta Polisi Tangkap Provokator di Laga Melawan Persija
- PT LIB Larang Suporter Tim Tamu Bertandang di Liga 2