PT Medco Gandeng ITB
Siapkan Energi Kontemporer
Minggu, 27 Februari 2011 – 13:09 WIB
Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi ITB, Wawan Gunawan menambahkan, sumber daya alam geotermal di Indonesia tak terbatas dan bisa digunakan untuk sumber listrik. Geotermal membentang dari Aceh hingga Jawa. Saat ini geotermal baru termanfaatkan lima persen, karena ahli bidang ini sangat sedikit. Dia berharap, 2015 pemanfaatannya bisa 10-15 persen. "Sekarang ITB siapkan pakar geotermal 100-150 per tahunnya," sebut Wawan.
Baca Juga:
Mengenai persiapan ITB terkait rencana Arifin yang ingin mengadakan 100 ribu megawatt listrik, Wawan mengaku sudah siap. "Pada dasarnya SDM di ITB sudah siap," tandasnya.
Dosen ITB, Sujana Safii, mengatakan problematika penerapan energi kelistrikan bagi masyarakat tidak hanya mengedepankan kajian teknologi. Diperlukan adanya pendekatan sosial bagi masyarakat. Ini berkaca pada banyaknya pertentangan masyarakat pada penerapan teknologi listrik yang berasal dari sampah, pembangkit listrik tenaga sampah (PLTS) yang terjadi di Kota Bandung. "Perlu pendekatan sosial dalam menyosialisasikan mekanisme penanganan sampah, mulai dari penanganan di tingkat rumah tangga hingga menghasilkan sesuatu," papar Sujana. (men)
GANESHA - Kebutuhan listrik di Indonesia 20 tahun ke depan mencapai 100 ribu megawatt. Menurut pemilik Medco Group, Arifin Panigoro, menghadapi kebutuhan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi