PT Modernland Realty Raih Pendapatan Rp 2,01 Triliun

PT Modernland Realty Raih Pendapatan Rp 2,01 Triliun
PT Modernland Realty Tbk. segera merilis cluster Mahakam The Signature di township Jakarta Garden City (JGC), Jakarta Timur. Foto dok Modernland Realty

jpnn.com, JAKARTA - PT Modernland Realty Tbk. (MDLN) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Club House Jakarta Garden City, Jakarta Timur pada Jumat, (1/7).

RUPST dihadiri oleh segenap jajaran Dewan Komisaris dan Direksi, serta Notaris Perseroan.

Direktur Utama PT Modernland Realty William Honoris mengatakan pihaknya bersyukur mampu melewati 2021, yang penuh tantangan.

“Atas dukungan dan kepercayaan seluruh pemegang saham, manajemen telah mengambil langkah-langkah penting dan strategis untuk mendorong pendapatan dan mengukuhkan struktur keuangan demi mencapai pertumbuhan jangka panjang," ujar William.

Di antaranya dengan menyelesaikan proses restrukturisasi Global Bond, serta malakukan strategi divestasi kepemilikan saham Astra Modern Land (AML) pada Desember 2021, yang berdampak positif terhadap likuiditas perseroan seiring dengan strategi penjualan dan operation excellence yang dijalankan perseroan kedepannya.

“Terima kasih kepada Pemegang Saham, Dewan Komisaris, pelanggan, mitra usaha, pemerintah serta para pemangku kepentingan lainnya atas dukungan dan kepercayaan yang terus diberikan. Terima kasih juga kepada seluruh karyawan Modernland Realty yang telah menunjukkan dedikasi dan loyalitasnya sehingga kami bisa melalui tahun yang penuh tantangan ini," ucapnya.

Direktur PT Modernland Realty Tbk Herman menuturkan pada 2021, pendapatan perseroan sebesar Rp 2,01 triliun, meningkat sebesar 174,59% dibandingkan 2020 sebesar Rp 731,51 miliar.

Hal ini disebabkan oleh adanya pengakuan dari pendapatan yang ditangguhkan atas penjualan saham PT Astra Modern Land.

PT Modernland Realty bersyukur mampu melewati 2021, yang penuh tantangan dengan baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News