PT Pei Hai International Wiratama Indonesia Berhasil Ambil Alih Pasar Vietnam

PT Pei Hai International Wiratama Indonesia Berhasil Ambil Alih Pasar Vietnam
Bea Cukai berharap PT Pei Hai International Wiratama Indonesia dapat terus tumbuh dan berkembang. Foto ilustrasi: Humas Bea Cukai

Pada 2022, tercatat jumlah karyawan yang terserapoleh PT Pei Hai International Wiratama Indonesia mencapai 5.752 karyawan.

Meskipun terdampak pandemi Covid-19, PT Pei Hai International Wiratama Indonesia mampu bertahan dan berinovasi, bahkan menunjukkan kinerja positif pada 2021.

Yaitu, berhasil mengambil alih 20 hingga 30 persen pasar Vietnam. 

Produk sepatu yang semula diproduksi di Vietnam kini beralih diproduksi di PT Pei Hai International Wiratama Indonesia dengan tujuan ekspor Hongkong, Jepang, Cina, Australia, Italia, Kanada, dan Amerika.

“Melalui Kanwil Bea Cukai Jatim II, Bea Cukai Kediri, dan Pemerintah Kabupaten Jombang, kami berupaya memberikan dukungan secara maksimal kepada industri manufaktur yang bergerak untuk ekspor,'' ujarnya.

Dukungan tersebut dapat berupa kebijakan fiskal melalui pemberian fasilitas kawasan berikat maupun asistensi sebagai bentuk layanan prima.

Dorongan ekspor akan memperluas terciptanya lapangan kerja sehingga berdampak positif terhadap perkembangan ekonomi di sekitar pabrik.

"Dengan demikian, pemulihan ekonomi nasional dapat terwujud,” tandas Oentarto. (mrk/jpnn)

PT Pei Hai International berhasil mengambil alih 20 hingga 30 persen pasar Vietnam


Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News