PT Persib 1933 Desak RUPS
Kamis, 09 Agustus 2012 – 08:07 WIB

Suporter Persib, Bobotoh. Foto: Ramdhani/Radar Bandung/JPNN
BANDUNG- PT Persib 1933 yang baru saja mendeklarasikan peresmiannya mengharapkan digelarnya rapat internal berupa Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa untuk membicarakan dan mengkaji ulang saham yang dipegang PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB). "Kami ingin mempertanyakan, sejak 2008 munculnya konsorsium PT Suria Eka Persada yang menguasai 70 persen saham dengan kepemilikan 700 lembar saham. Sementara sisanya sebanyak 30 persen dipegang oleh 36 PS," sambungnya.
Seperti diketahui, pemegang saham utama PT PBB, yakni PT Suria Eka Persada yang dipegang Glen Sugita dan lima orang komisaris PT PBB, yakni Zaenuri Hasyim, Kuswara S Taryono, Iwan Hanafi, Umuh Muchtar dan Yoyo S Adireja.
Baca Juga:
Saat ini para pemegang saham itu mengantongi 70 persen saham, sedangkan kelima orang yang ditunjuk Walikota Bandung Dada Rosada hanya mendapatkan sisanya sebesar 30 persen saham. "Kami sudah meminta bantuan Pak Dada, untuk menyurati Pak Glen untuk secepatnya melakukan RUPS luar biasa, untuk membahas kembali soal saham," ucap Direktur Utama PT Persib 1933, Dudi Sutandi, kemarin (8/8).
Baca Juga:
BANDUNG- PT Persib 1933 yang baru saja mendeklarasikan peresmiannya mengharapkan digelarnya rapat internal berupa Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)
BERITA TERKAIT
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan