PT PP Rights Issue, 70 Persen untuk Investasi

jpnn.com, JAKARTA - PT PP Properti Tbk (PPRO) berencana melakukan rights issue.
Jumlah saham yang ditawarkan mencapai 5,5 miliar lembar dengan nilai emisi Rp 1,54 triliun.
Direktur Keuangan PP Properti Indaryanto optimistis investor akan menyerap rights isu itu.
Selain itu, ketiga penjamin emisi, yakni PT Bahana Securities, PT Danareksa Sekuritas dan PT Trimegah Securities juga siap menjadi pembeli siaga.
"Dengan dana hasil rights issue tersebut, PPRO akan semakin gencar berekspansi. Dana rights issue senilai Rp 1,5 triliun akan digunakan untuk investasi pengembangan usaha sebesar 70 persen atau sekitar Rp 1,05 triliun, modal kerja sebesar 20 persen atau sekitar Rp 300 miliar, dan pembayaran sebagian besar utang sebesar sepuluh persen atau sekitar Rp 150 miliar," ujarnya di Jakarta, Kamis (30/3).
Pada 2017, lanjut dia, PPRO menargetkan pertumbuhan laba bersih sebesar 20 persen menjadi Rp 438 miliar.
Pertumbuhan ini akan didorong oleh kenaikan marketing sales yang diperkirakan sebesar 20 persen menjadi Rp 2,99 triliun.
Menurutnya, pendapatan marketing sales akan ditopang oleh produk-produk residensial dan komersial perseroan yang semakin diminati konsumen.
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia
- LG Batal Investasi Baterai EV di RI, Prabowo Yakin Ada Investasi Negara Lain
- Harga Bitcoin Tetap Stabil di Tengah Tekanan Geopolitik
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi