PTBA Siap Akuisisi Dua Tambang
Senin, 23 Februari 2009 – 09:06 WIB
JAKARTA - Anjloknya harga energi termasuk batu bara, tidak menyurutkan rencana PT Batu bara Bukit Asam untuk terus melakukan ekspansi. Tahun ini, perusahaan yang melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode PTBA tersebut siap mengakuisisi dua tambang batu bara di Kalimantan. Terkait pendanaan, Sukrisno mengatakan akan menggunakan kas internal. Menurut dia, hingga akhir tahun lalu, kas internal PTBA mencapai Rp 3 triliun. Dari angka tersebut, sekitar Rp 1,5 triliun di antaranya akan digunakan untuk ekspansi, termasuk mendanai akuisisi. "Apalagi, sampai saat ini PTBA tidak mempunyai utang. Jadi, soal pendanaan bukan masalah," terangnya.
Dirut PTBA Sukrisno mengatakan, rencana akuisisi merupakan strategi untuk meningkatkan angka produksi batu bara di 2010. "Saat ini, tim kami di Kalimantan sedang melakukan evaluasi," ujarnya di Jakarta akhir pekan lalu.
Baca Juga:
Menurut Sukrisno, dua perusahaan yang akan diakuisisi tersebut, salah satunya memiliki deposit batu bara di atas 100 juta ton, sedangkan perusahaan lainnya memiliki cadangan di bawah 100 juta ton. Namun, dia enggan saat ditanya nama dua perusahaan yang dimaksud. "Ini sedang negosiasi, jadi tidak boleh diomongkan," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Anjloknya harga energi termasuk batu bara, tidak menyurutkan rencana PT Batu bara Bukit Asam untuk terus melakukan ekspansi. Tahun ini,
BERITA TERKAIT
- Bank Mantap Indonesia Bantu Kebutuhan Para Pensiunan Lewat 3 Pilar ini
- Tingkatkan Pelayanan, KAI Logistik Pangkas Waktu Tempuh Rute Bandung–Surabaya
- Kementerian BUMN Gelar Workshop Penggunaan AI Dalam Komunikasi Media Sosial
- Distribusikan Pupuk Bersubsidi, Petrokimia Gresik Siapkan Stok Lebih dari 372 Ribu Ton
- Sentinel VIP Indonesia Hadirkan Layanan dengan Konsep No Win-No Fee
- Pertamina Sukses Menjaga Pasokan Energi Nasional Selama Periode Natal dan Tahun Baru