PTPN Group Menggelar Apel Siaga Planters Nusantara
jpnn.com, SUMATERA UTARA - PT Perkebunan Nusantara Group menggelar Apel Siaga pada Sabtu, (11/12) di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Sei Karang, PT Perkebunan Nusantara III, Sumatera Utara.
Apel Siaga Planters Nusantara ini dipimpin langsung oleh Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara PTPN III Mohammad Abdul Ghani.
Turut hadir dalam acara ini Asisten Deputi Bidang Industri Perkebunan dan Kehutanan Kementerian BUMN Rachman Ferry Isfianto dan jajaran Direksi Holding Perkebunan Nusantara PTPN III, serta para direktur anak perusahaan.
Apel Siaga merupakan puncak acara Internalisasi Etos Kerja Planters dan Apel Siaga Palnters Nusantara, yang telah dilaksanakan sejak 1-10 Desember 2021 di Sei Karang.
Kegiatan ini diikuti oleh 2.451 orang Asisten Tanaman dan Asisten Pabrik dari PT Perkebunan Nusantara I s/d XIV, secara fisik dan online.
Holding Perkebunan Nusantara PTPN III menunjuk PT LPP Agro Nusantara sebagai anak usaha yang bergerak di bidang pengembangan human capital sebagai penyelenggara acara ini.
“Pendidikan dan pelatihan ini sangat penting bagi seluruh Asisten Tanaman dan Pabrik di lingkungan Perkebunan Nusantara Group, sifat ber-AKHLAK, disiplin, sigap, tangkas, pantang menyerah, integritas dan kerja kera penting guna menunjang pelaksanaan tugas sebagai asisten,” ujar Ghani.
Ghani menambahkan PTPN sudah sejak dulu menyajikan kultur dan perilaku Planters yang dicontoh oleh perkebunan lain di Indoneisa.
PT Perkebunan Nusantara Group menggelar Apel Siaga pada Sabtu, (11/12) di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Sei Karang, PT Perkebunan Nusantara III, Sumatera Utara.
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta
- Gaet Generasi Muda di Sektor Pertanian, SGN Bentuk Inkubator Agripreneur Tebu
- Taspen Pastikan Kelancaran Penyaluran Dana Pensiun kepada 3,1 Juta Peserta
- BAZNAS Tingkatkan Sinergi dengan Mitra untuk Penguatan Layanan Zakat
- MDMedia Kembali Gelar 'SEA Today Golf Day'