Puan Bakal Datangi Ketum PKB, Bawa Tiga Pesan Megawati

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani terus melanjutkan safari politik setelah menemui Ketum NasDem Surya Paloh dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Ketua DPP PDIP Said Abdullah menyebut Puan berencana mengunjungi Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin pada Sabtu (24/9).
"Insyaallah, Sabtu pekan depan. Bukan pekan ini, ya. Pekan depan," kata Said ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/9).
Namun, Ketua Banggar DPR RI itu mengaku belum tahu lokasi pertemuan Puan dengan Cak Imin pada pekan depan itu.
"Lokasinya di mana? Kami memang cari momentum," ujar Said.
Dia hanya menyebut ada kemungkinan Puan membawa pesan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri saat bertemu Cak Imin.
"Dibahas tentu yang paling pokok, pesan Bu Ketum, ada tiga hal memang," ujarnya tanpa memerinci pesan dimaksud.
Hanya saja, Said tidak menjawab pasti ketika disinggung bakal ada pembahasan kerja sama politik saat Puan bertemu Gus Muhaimin.
Ketua DPP PDIP Said Abdullah menyebut Puan berencana mengunjungi Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin pekan depan.
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Bakal Pimpin PKB Bali, Ahmad Iman Sukri Diajak Cak Imin Sowan Kiai di Tapal Kuda
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina
- Brando PDIP Minta Dispenda Kawal Ketat Kebijakan Pramono Turunkan Tarif BBM Kendaraan untuk Warga Jakarta