Puan Bakal Temui Prabowo di Hambalang Pekan Depan, Apa Agendanya?
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani bakal melanjutkan silaturahmi politik setelah menerima mandat langsung dari ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri.
Setelah mengunjungi Ketum NasDem Surya Paloh, Puan akan bertandang ke Hambalang, Jawa Barat demi menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Politikus PDIP Said Abdullah mengonfirmasi kabar Puan yang akan bertandang ke Hambalang demi menemui Prabowo itu.
"Insyaallah, jika tidak ada aral dan sebagainya," kata pria yang juga menjabat Ketua Banggar DPR RI itu ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (29/8).
Said mengatakan rencana kunjungan Puan menemui Prabowo dilakukan pada pekan depan.
Menurutnya, agenda Puan bersilaturahmi kepada Prabowo, bisa saja berbentuk ringan. Semisal, menunggangi kuda bersama di Hambalang.
"Berkuda bersama, makan bersama, kira-kira seperti itu," ujar Said.
Namun, legislator Daerah Pemilihan XI Jawa Timur itu tidak memerinci topik pembahasan saat Puan bersilaturahmi kepada Prabowo.
Puan Maharani akan bertandang ke Hambalang, Jawa Barat, demi menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati