Puan Disebut Bisa Jadi Lokomotif Kebangkitan Usaha Wong Cilik

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani mendapat penilaian positif karena memberi perhatian besar terhadap Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di tengah pandemi Covid-19.
“Bu Puan Maharani bisa menjadi lokomotif penggerak kebangkitan usaha wong cilik (UMKM) ini,” kata Peneliti Ekonomi Political & Public Policy Studies (P3S) Hastoruan dalam diskusi bertajuk “Puan Maharani dan Penguatan Ekonomi Digital Perempuan Pelaku UMKM" di Jakarta, Jumat (18/3).
Menurut dia, Puan Maharani membuka ruang yang sangat besar bagi bertumbuhnya ekosistem ekonomi digital di Indonesia, khususnya pada perempuan pelaku UMKM.
Hal ini terlihat dari banyaknya agenda dan komitmen yang jelas dalam rangka peningkatan peran perempuan pelaku UMKM agar memasuki pasar digital.
“Itu bisa kita saksikan di banyak pemberitaan bagaimana beliau memberi perhatian pada ekonomi digital ini khususnya bagi kelompok perempuan. Itu sudah tepat sekali karena memang potensi besar ada di sana,” ungkap Hastoruan.
Dia menjelaskan potensi ekonomi digital di Indonesia yang sangat besar harus dimanfaatkan oleh para pelaku UMKM.
Tersedianya infrastruktur digital yang makin optimal harus dimanfaatkan dengan baik untuk meningkatkan pendapatan.
Di samping itu, pemerintah diminta memberikan pendampingan yang lebih konsisten agar para pelaku UMKM memiliki kapasitas untuk memasuki ekosistem ekonomi digital.
Peneliti Ekonomi Political & Public Policy Studies (P3S) Hastoruan menilai Puan Maharani bisa menjadi lokomotif penggerak kebangkitan usaha wong cilik ini.
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional