Puan Dorong Pemerintah Majukan UMKM dan IKM

jpnn.com, DENPASAR - Ketua DPR RI Puan Maharani mendorong pemerintah memajukan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan Industri kecil dan menengah (IKM) yang terdampak pandemi Covid-19.
“DPR RI ingin UMKM dan IKM dapat terus berjalan di masa pandemi ini,” kata Puan saat meninjau pameran IKM bertema ‘Bali Bangkit” di Tanah Budaya ART Center, Denpasar, Kamis (27/5).
Ketua DPP PDI Perjuangan itu menilai pertumbuhan ekonomi di Bali melambat akibat pandemi Covid-19.
“Pendapatan dari sektor pariwisata Bali mengalami penurunan,” ujar Puan.
Puan berharap pameran IKM ini dapat menghidupkan kembali perekonomian Bali. Oleh karena itu, Puan berharap pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di Bali memfasilitasi penguatan sumber-sumber baru pertumbuhan ekonomi di pulau dewata itu.
“Saya tahu masyarakat Bali begitu kreatif, pasti bisa menemukan sumber-sumber baru pertumbuhan ekonomi selain bidang pariwisata,” ujar politikus PDI Perjuangan itu.
Puan menyebut, selain sektor pariwsaita, pengembangan bidang digital dan bidang lainnya dapat menjadi sumber baru pertumbuhan perekonomian di Bali.
Eks Menko PMK itu juga merespons kebijakan pemerintah menerapkan ‘work from Bali’.
Ketua DPR RI Puan Maharani mendorong pemerintah memajukan UMKM dan IKM yang terdampak pandemi Covid-19.
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional