Puan Klaim PDIP dan Jokowi tetap Mesra di Tengah Kasus BG

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani membantah bahwa hubungan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo memburuk akibat polemik pencalonan Komjen Budi Gunawan sebagai kapolri.
Terbukti, kata dia, Mega masih bertemu presiden pada Selasa sore kemarin. "Enggak ada pecah kok, buktinya saja Ibu Mega masih bertemu dengan Pak Presiden," ujar Puan di kompleks kantor kepresidenan, Jakarta, Rabu (4/2).
Megawati, kata Puan, juga memberikan saran dan pendapat pada presiden selayaknya para tokoh maupun organisasi-organisasi lainnya yang bertemu presiden.
Selain itu, putri Megawati tersebut mengklaim PDI Perjuangan masih sejalan dengan presiden hingga saat ini. Termasuk keputusan apapun yang akan diambil presiden mengenai penyelesaian polemik pencalonan Komjen Budi.
Puan mengaku tidak bisa banyak bicara lagi soal pendapatnya tentang PDI Perjuangan karena sudah nonaktif dari jabatan di partai tersebut.
"Itu kita tunggu keputusan presiden bagaimana. PDI Perjuangan bersama dengan presiden, presiden bersama dengan PDI Perjuangan," tandas Puan. (flo/jpnn)
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani membantah bahwa hubungan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional