Puan Maharani Apresiasi Dukungan UEA dan Australia Terhadap Proyek IKN Nusantara

UEA telah menaruh investasi senilai USD 20 miliar, atau setara Rp 299,5 triliun (kurs Rp 14.975 per dolar AS) untuk proyek ibu kota baru Indonesia.
Menurutnya, kehadiran investasi UEA di IKN akan menjadi simbol baru eratnya hubungan kedua negara.
"Saya berharap agar pembentukan pendanaan pembangunan IKN (IKN Fund) oleh INA dan pihak UEA dapat berjalan secara lancar,” ujar Puan.
Sejalan dengan isu prioritas P20, dia berharap kerja sama Indonesia dan UEA juga berfokus pada sektor ekonomi hijau, seperti investasi dan pengembangan teknologi yang ramah lingkungan untuk transisi ekonomi.
"Hal ini berkesinambungan dengan komitmen bersama internasional mengatasi perubahan iklim,” tegasnya.
Di tingkat global, Puan berharap agar kerja sama Indonesia dan UEA semakin ditingkatkan, seperti kerja sama dan kolaborasi antara Indonesia dan UEA untuk memperkuat multilateralisme (menolak unilateralisme) dan pendekatan kolaboratif dalam mengatasi masalah-masalah global.
Melalui fungsi pengawasan, DPR pun disebut akan mendorong Pemerintah menindaklanjuti hasil kunjungan Presiden Jokowi ke UEA pada Juni 2022.
Perinciannya mulai dari kelanjutan kerja sama penanganan perubahan iklim melalui proyek bersama pengembangan mangrove, penguatan kerja sama di bidang industri pertahanan, hingga peningkatan kerja sama di bidang pendidikan, termasuk permintaan dukungan terhadap pendirian ‘School of Future Studies’ di Indonesia.
Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan apresiasi atas dukungan UEA dan Australia terhadap proyek IKN Nusantara saat bertemu pimpinan parlemen kedua negara itu
- Menindaklanjuti Pertemuan Bilateral, Menko Polkam BG Rapat Bahas Implementasi Batas Maritim
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan