Puan Maharani Keliru Pahami Dokter Internship
jpnn.com - JAKARTA - Masalah status dokter internship ini sepertinya juga salah diartikan oleh Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat dan Kebudayaan, Puan Maharani.
Kemarin, saat dimintai tanggapan soal musibah yang terjadi pada dokter Dionisius atau dokter Andra, politisi asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini juga salah sebut.
"Itu terjadi Almarhum Andra dalam masa tugasnya meninggal, dan ini menjadi pengalaman buruk, pahit. Saya berharap ke depan ini tak terulang lagi. Kita harus jaga bahwa itu memang suatu kewajiban bagi mahasiswa kedokteran untuk kemudian ditugaskan di tempatkan di luar daerah, terluar, terbelakang untuk masyarakat pinggiran," tuturnya.
Dalam pernyataan tersebut, meski tidak langsung mengungkapkan bila internship merupakan mahasiswa, namun tersirat demikian.
Padahal, para mahasiswa kedokteran tidak memiliki kewajiban untuk ditugaskan ke luar daerah, terluar, terbelakang untuk melakukan pengabdian. Karena sejatinya, mahasiswa kedokteran masih belum mengantongi ijin praktik. (jp)
JAKARTA - Masalah status dokter internship ini sepertinya juga salah diartikan oleh Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat dan Kebudayaan, Puan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PT Pertamina Trans Kontinental Sediakan Sarana Air Bersih di Maumere
- Budi Said Divonis 15 Tahun Penjara, Dirut ANTAM Berkomentar Begini
- Kajati Sebut Tindakan Kajari Kediri Melepas Tembakan ke Udara Sudah Tepat
- Wamendagri Bima Arya Ingatkan Pemda Pentingnya Pendataan Irigasi
- Akademisi Universitas Bung Karno Nilai Penetapan Tersangka Hasto Murni Proses Hukum
- Diperiksa 5 Jam Lebih, Heri Gunawan Mengaku Dicecar soal Keterlibatan Komisi XI di CSR BI