Puan Maharani Menyumbang Sapi Kurban Berbobot 1,3 Ton ke PDIP Jateng
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani menyumbangkan seekor sapi kurban berbobot 1,3 ton ke Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Jawa Tengah.
Hari ini penyembelihan hewan kurban dilaksanakan di Panti Marhen, Jalan Brigjen Katamso, Kota Semarang.
Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB diikuti sejumlah warga sekitar Panti Marhen.
Sapi sumbangan dari Puan Maharani ini berjenis limousine dengan bobot 1,3 ton. Selain sapi dari Puan, DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah juga menyalurkan 10 ekor sapi kurban.
“Alhamdulillah untuk tahun 1443 H ini, PDI Perjuangan Jateng melalui Bamusi sebagai pelaksananya berhasil mengumpulkan 10 sapi,” kata Ketua Kegiatan Kurban Lukman Hakim, Minggu (10/7).
Lukman Hakim menjelaskn 10 ekor sapi ini terdiri dari sapi bantuan Mbak Puan (Puan Maharani) yang memiliki berat 1,3 ton, kemudian dari Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto, Sekretaris DPD PDIP Jateng Bambang Kusriyanto, ada dari anggota DPD RI Casytha Arriwi Kathmandu, dan lainnya dari pengurus DPD dan Fraksi DPRD Jateng.
Lukman Hakim mengatakan bila pada tahun sebelumnya DPD PDIP Jateng membagikan hewan kurban ke masyarakat sudah berupa daging, namun untuk tahun ini sedikit berbeda.
“Biasanya kita bagi langsung berupa daging pada masyarakat sekitar Panti Marhen, namun tahun ini kita mencoba berbeda dengan membagikan sapi hidup. Ada enam sapi yang dibagikan ke masyarkat sekitar," jelasnya.
Ketua DPR Puan Maharani menyumbangkan seekor sapi kurban berbobot 1,3 ton ke Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Tengah.
- Konflik Pulau Rempang, Mafirion DPR: BP Batam Jangan Lepas Tangan, PT. MEG Tak Punya Hak Berpatroli
- Menolak Lupa!: Pentingnya Pilkada Langsung Dalam Kehidupan Demokrasi Bangsa Indonesia
- Terungkap saat RDP di Komisi III, Anak Bos Toko Roti Pernah Bilang Kebal Hukum
- Seleksi PPPK 2024 Tahap 3 Bisa Selamatkan Honorer TMS, Jangan Ada PHK Massal
- Dirut Bank Mandiri Raih Best Financial Leader di Ajang CNBC Indonesia Award 2024, Darmadi Durianto: Membanggakan
- Forkopi Dorong Pemerintah dan DPR Bisa Segera Bahas Revisi UU Perkoperasian