Puan Maharani Minta Pemerintah Lebih Kuat Lagi Mencegah Penularan Corona

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Puan Maharani mengatakan bahwa DPR mengapresiasi kerja keras dan gotong royong pemerintah, tenaga kesehatan, sukarelawan, dan masyarakat dalam melawan pandemi Covid-19.
Namun, Puan Maharani juga menyoroti penambahan jumlah kasus positif Covid-19 per hari yang telah mencetak rekor baru.
Karena itu, cucu Proklamator Kemerdekaan RI Bung Karno itu meminta pemerintah agar segera melakukan upaya lebih kuat untuk mencegah penularan Covid-19.
"Dan, memperkuat pelaksanaan protokol kesehatan Covid-19," kata Puan saat berpidato di Rapat Paripurna DPR dalam rangka penutupan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2020-2021 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (11/12).
Menurut Puan, kehadiran vaksin corona tentu memberikan harapan besar untuk dapat segera mengakhiri pandemi Covid-19.
Karena itu, putri Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri itu meminta pemerintah dalam persoalan penanganan vaksin Covid-19 agar memastikan aman dan layak untuk digunakan.
Menurut Puan, pemerintah harus melakukan edukasi dan sosialisasi mengenai vaksin corona.
"Supaya dapat dipahami seluruh lapisan masyarakat Indonesia," kata politikus PDI Perjuangan itu.
Puan Maharani berharap kehadiran vaksin corona memberikan harapan besar untuk segera mengakhiri pandemi Covid-19.
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?
- Puan Yakin Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Megawati dengan Presiden Prabowo
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Menteri Sowan ke Kediaman Jokowi, Puan PDIP: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto