Puan Maharani: Waktu Ikut Gus Dur, Cak Imin Masih Imut
jpnn.com - SURABAYA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDI Perjuangan, Puan Maharani, ikut menghadiri pembukaan Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 2014 di The Empire Palace Hotel Surabaya, Minggu (31/8).
Dalam sambutannya, Puan menyatakan bahwa PDI Perjuangan dan PKB tidak bisa dipisahkan. Ia lalu mengibaratkan PDI Perjuangan seperti buah semangka.
"PKB Dan PDIP itu bagaikan Buah semangka. Luarnya hijau tapi dalamnya berwarna merah," kata Puan Maharani disambut gelak tawa peserta Muktamar.
Ia juga menyampaikan, bahwa dari dulu sudah sering bekerjasama dengan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar. Dulu, kata dia, Cak Imin (sebutan Muhaiman) sering ikut Gus Dur, sedang dirinya mengikuti Megawati Soekarnoputri.
"Dulu saya sering ikut Bu Mega, kalau mas Imin ikut Gus Dur. Waktu itu kita masih imut-imut," jelasnya. (abu/jpnn)
SURABAYA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDI Perjuangan, Puan Maharani, ikut menghadiri pembukaan Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group