Puan Minta Bertemu, Gus Muhaimin Singgung Kesepakatannya dengan Prabowo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin menyebut Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani sudah melayangkan permintaan agar mereka bisa bertemu.
Namun, Gus Muhaimin belum memastikan kapan pertemuannya dengan ketua DPR itu terlaksana.
"Mbak Puan yang minta ketemu saya, nah, menunggu dia dan mencocokkan waktu. Saya bisa kapan, dia bisa kapan," ungkap Muhaimin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/9).
Namun, wakil ketua DPR RI belum memerinci apa yang akan dibahas dalam pertemuan dengan Mbak Puan.
Gus Muhaimin malah menyinggung bahwa dirinya bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto sudah berkomitmen membentuk poros politik yang kuat untuk Pilpres 2024.
Diketahui, PKB bersama Gerindra telah membentuk poros politik setelah pimpinan kedua partai menyepakati Piagam Koalisi.
"Yang jelas saya sama Pak Prabowo bersepakat, kami membuka diri untuk berkomunikasi dan mengajak partai lain," ujar Gus Muhaimin.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Said Abdullah menyebut Puan berencana mengunjungi Gus Muhaimin pada Sabtu (24/9).
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) malah menyinggung kesepakatannya dengan Prabowo Subianto saat bicara keinginan Puan Maharani untuk bertemu.
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Tarif Tarifan
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik