Puan, Sarinah, dan Perjuangan Kartini Masa Kini

jpnn.com, JAKARTA - Mal Sarinah kini punya wajah baru setelah rampung direnovasi. Berbagai kalangan berbondong-bondong menyambut dibukanya kembali pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat itu, tak terkecuali Ketua DPR Puan Maharani.
Puan sempat mengunjungi Sarinah pada akhir Maret lalu, ditemani sepupunya, Puti Guntur Soekarno.
Ketua DPP PDI Perjuangan itu pun antusias melihat wajah Sarinah yang kini cantik nan modern, tetapi tetap mempertahankan ciri khasnya dengan hanya menjual produk lokal.
“Alhamdulilah, sekarang Sarinah yang diberikan namanya oleh Bung Karno bisa dibuka kembali dan bagus banget,” kata Puan, Kamis (21/4/2022).
Puan mengatakan sejak awal Sarinah memang didirikan oleh kakeknya untuk membantu memasarkan produk lokal, khususunya Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Namun, sepeninggalan Bung Karno, Mal Sarinah sempat keluar dari tujuan awalnya itu.
Sarinah sempat diisi oleh produk luar negeri. Salah satunya adalah restoran cepat saji McDonalds.
Namun, setelah rampung direnovasi dan dibuka kembali pada 21 Maret lalu, Mal Sarinah dikembalikan pada muruahnya dengan menjual 100 persen produk lokal.
Puan Maharani bersyukur mal Sarinah yang diberikan namanya oleh Bung Karno dibuka kembali pada momen peringatan Hari Kartini tahun ini.
- Peringati Hari Kartini, Peruri Menggelar Pelatihan UMKM Perempuan di Karawang
- 75 Perempuan Tangguh Berlatih Survival di Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya
- Dairy Champ Perluas Potensi Wirausaha di Indonesia lewat Program Ibu Juara
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- Srikandi Bluebird, Sosok Kartini Tangguh di Balik Kemudi
- Didukung PNM, Rofiah Ubah Warisan Jamu Tradisional Jadi Bisnis Modern