Publik Menanti Motif Penembakan Brigadir J Bisa Diungkap Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyebut publik menanti kepolisian untuk mengungkap motif dalam kasus penembakan terhadap Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.
"Nanti kita tunggu saja bagaimana para penyidik bisa membuktikan bahwa, kok, bisa terjadi ini seperti apa background-nya," kata Cucun ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (10/8).
Namun, dia di sisi lain sudah mendengar pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD yang menganalisis alasan kepolisian tidak mengungkap motif penembakan.
Adapun, Mahfud menduga motif kasus penembakan sensitif dan hanya untuk konsumsi dewasa, sehingga polisi tidak bisa mengungkap latar belakang perkara yang menewaskan Brigadir J.
Cucun nengaku enggak berspekulasi lebih lanjut menyikapi pernyataan Mahfud itu. Dia memercayakan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mengungkap konstruksi perkara.
"Kalau misalkan asumsi atau berpikir bahwa ini tadi motifnya tidak pantas didengar oleh bukan orang dewasa, ya, kami tidak berani komentari seperti apa," ujarnya.
Sebelumnya, Menko Polhukam Mahfud MD memahami keputusan kepolisian yang belum buka-bukaan mengungkap motif di dalam kasus penembakan terhadap Brigadir J.
Sebab, dia menduga motif penembakan masuk unsur sensitif dan hanya pantas dikonsumsi dewasa.
Cucun Ahmad Syamsurijal menyebut publik menanti kepolisian untuk mengungkap motif dalam kasus penembakan terhadap Brigadir J.
- Prarekonstruksi Polisi Tembak Siswa SMKN 4 Semarang, Ada 3 Lokasi
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi, Kombes Irwan Sebut Ada Tawuran
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- Jenderal Sigit Pastikan Kesiapan Polri Jelang Pilkada Serentak 2024
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Kompolnas Temukan Fakta Ini di Lokasi