Pujian Anies: Pak Basuki Putra Terbaik Bangsa

Pujian Anies: Pak Basuki Putra Terbaik Bangsa
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama paslon nomor urut tiga, Ketua Partai Pendukung dan Timses paslon nomor urut tiga memberikan keterangan pers hasil hitung cepat di Kertanegara, Jakarta, Rabu (19/4). Paslon Anies-Sandi unggul dari paslon Ahok-Djarot dalam perhitungan cepat. Foto by: Ricardo

Anies pun berupaya merangkul Ahok-Djarot. Bagaimanapun juga, kata Anies, pertahana ini sudah menjadi pemimpin Jakarta dan telah memahami permasalahan ibu kota. Tidak hanya dengan Ahok-Djarot, kerja sama dengan semua elemen juga akan dilakukan untuk Jakarta ke depan.

"Kita akan terus kerja sama karena ini bukan ujung semua pengabdian, karena kita masih panjang perjalanannya, dan Insya Allah kita akan terus kerja sama dengan semua," ujarnya.

Anies berujar fase penghitungan suara merupakan ujung dari tahapan pilkada. "Bagi kami, perjalanan masih panjang. Ikhtiar yang kita lakukan bukan sekadar menang pilkada, ikhtiar sesungguhnya adalah mengembalikan dan menghadirkan kesejahteraan bagi warga Jakarta," tuturnya.

Bak gayung bersambut, di tempat terpisah, kubu yang kalah pun menunjukkan rasa hormat terhadap lawannya. Saat menggelar konferensi pers di markas pemenangan di Hotel Pullman, Jakarta, Ahok dan Djarot sama-sama mengucapkan selamat kepada Anies-Sandi.

"Kita sudah lihat hasil perhitungan secara quick count. Anies-Sandi unggul, maka itu saya sampaikan selamat pada beliau sambil kita tunggu hasil penghitungan secara riil dan secara resmi yang dikeluarkan KPUD," kata Djarot di Ballroom Hotel Pullman, Jakarta, kemarin.

Dalam sambutannya, Ahok sapaan akrab Basuki berharap Anies dan Sandiaga bisa melanjutkan program kerjanya. Pejawat itu juga berjanji akan merampungkan pekerjaan rumah dalam enam bulan ke depan.

"Dalam enam bulan terakhir kami akan berusaha melunasi janji, dan PR kami tentu tidak akan selesai. Maka diaharapkan Anies-Sandi bisa melanjutkannya," kata Ahok

Ahok mengatakan, dirinya dan Djarot siap memberikan data-data mengenai hasil kerjanya kepada Anies-Sandi. "Kami terbuka untuk Anies-Sandi kalau meminta data," pungkasnya. (rmol/jpnn)


Persaingan perebutan kursi DKI-1 seolah tuntas setelah seluruh lembaga survei yang melakukan hitung cepat pada Pilkada DKI Putaran II mengumumkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News