Pujian TKN Jokowi-Ma'ruf untuk Cara SBY Beroposisi
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Raja Juli Antoni memuji sikap Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono yang berupaya membangun oposisi yang sehat. Sebab, SBY tak asal mengkritik tapi juga menyampaikan masukan bahkan pujian.
Sebelumnya, SBY mengapresiasi langkah cepat Presiden Joko Widodo (Jokowi) pascagempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. "Apresiasi kepada SBY yang memuji Pak Jokowi. Ini oposisi yang sehat menurut saya," kata Antoni di Rumah Pemenangan Jokowi - Ma'ruf, Jalan Cemara, Jakarta Pusat, Senin (1/10).
Antoni juga mengapresiasi SBY yang meminta maaf ke Jokowi dan Jaksa Agung M Prasetyo terkait kicauan Wakil Sekretaris Jenderal PD Andi Arief soal kader partainya yang hijrah ke NasDem. Bahkan, Presiden Keenam RI itu menegur Andi.
“Ini contoh oposisi baik, tidak asal bunyi, asal menyalahkan pemerintah tanpa data, padahal sesungguhnya Pak Jokowi siang-malam memikirkan rakyatnya," imbuh Antoni.
Selain itu, Antoni juga mengaku setuju dengan seruan SBY agar kampanye di Sulawesi Tengah dihentikan sementara. “Saatnya kami meninggalkan sejenak kompetisi politik," ujar sekretaris jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu.(tan/jpnn)
Raja Juli Antoni selaku wakil sekretaris TKN Jokowi - Ma'ruf memuji sikap Ketua Umum PD Susilo Bambang Yudhoyono yang tak asal berseberangan dengan pemerintah.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Menhut Raja Antoni Lepasliarkan Satwa Dilindungi di Sorong, Papua Barat
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan