Denmark Open Superseries Premier
Pukul Ganda Terbaik Tiongkok, Angga/Ricky Lolos ke Semifinal
jpnn.com, ODENSE - Indonesia kembali mengirim satu wakilnya ke semifinal Denmark Open Superseries Premier. Ganda putra Angga Pratama dan Ricky Karanda Suwardi maju ke empat besar setelah mengalahkan ganda terbaik Tiongkok saat ini Li Junhui/Liu Yuchen.
Dalam pertandingan di Odense Sports Park, Jumat (20/10) malam WIB, Angga/Ricky menang 21-18, 21-9.
Angga/Ricky yang merupakan unggulan ke-8 turnamen, mengalahkan ranking empat dunia itu dalam durasi pertandingan 31 menit (sumber statistik BWF).
Kemenangan ini merupakan yang kedua buat Angga/Ricky dari empat pertemuan dengan Li/Liu.
Di semifinal, Angga/Ricky akan berhadapan dengan pemenang partai Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya melawan Huang Kaixiang/Wang Yilyu. Ya, terbuka kemungkinan terjadi duel sesama Indonesia di semifinal.
Selain Angga/Ricky, ganda campuran Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir juga sudah menginjakkan kaki mereka di 4 Besar. (adk/jpnn)
(37 Menit! Tontowi/Liliyana Mulus ke Semifinal Denmak Open)
Ganda putra Indonesia Angga Pratama dan Ricky Karanda menang di perempat final Denmark Open dalam waktu 31 menit.
Redaktur & Reporter : Adek
- Denmark Open 2024: Pelatih Ungkap Situasi Cedera Gregoria Mariska Tunjung
- Denmark Open 2024: Kemenangan Bersejarah Gregoria Mariska Lawan Jago India
- Rahasia Putri KW Melesat ke Perempat Final Denmark Open 2024, Ternyata
- Awal Manis Jonatan Christie di Denmark Open 2024, Revans Lawan Wakil Negeri Jiran
- Denmark Open 2024: Tentang An Se Young dan Sepatu Yonex
- 296 Atlet Indonesia dan Mancanegara Meramaikan Specta Badminton Jateng Open 2024