Pukul Pacar, Anak Wakil Ketua DPRD Diringkus Polisi
jpnn.com - SIANTAR - Sub (23) diringkus personel Polsek Siantar Martoba sebagai tindak lanjut pengaduan Sri (19), pacar Sub. Diketahui, Sub merupakan anak bungsu Wakil Ketua DPRD Siantar, ZP.
Sub diringkus dari dekat rumahnya di Jalan Patimura, Kelurahan Tomuan, Siatar Timur, Sabtu (7/6). Dia dituding melakukan penganiayaan terhadap pelapor, pacarnya itu. Namun, Sub membantah.
"Aku tidak ada menganiayanya, aku cuma tak sengaja menyikut dan tanganku mengenai wajahnya," ujar Sub saat ditemui di Polsek Siantar Martoba.
Dia menceritakan, hal tersebut terjadi saat mereka pergi bersama-sama dengan wanita yang sudah 3 tahun menjadi kekasihnya itu ke Kolam Renang Tri Yudha, Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Lapangan Tembak, Siantar Sitalasari, Sabtu (31/5).
Di kolam renang tersebut, Sri meminta Sub mengambil foto. Namun saat Sri memberikan Hp-nya, ada panggilan masuk dari kontak bernama Unang, yang merupakan mantan pacar Sri.
"Kujawab aja telepon itu, tapi dia (Sri) malah mau merampas Hp itu dan kami menjadi rebutan Hp. Hp itu jadi jatuh,” ujar Sub.
Setelah Hp terjatuh, Sri memegang tangannya dengan sekuat tenaga dan ia pun memaksa melepaskan tangan Sri yang memegang tangannya, bermaksud pergi meninggalkan Sri.
Subh pun berhasil melepaskan pegangan tangan Sri. Lalu dia memaki-maki Sri dan mencoba meninggalkan Sri. Namun, sambung Sub, saat itu Sri langsung memeluk tubuhnya dari belakang. Saat itulah Sub tak sengaja menyikut dada Sri dan memukul wajah Sri.
SIANTAR - Sub (23) diringkus personel Polsek Siantar Martoba sebagai tindak lanjut pengaduan Sri (19), pacar Sub. Diketahui, Sub merupakan anak bungsu
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground