Pulang dari Inggris, 1 Warga Terinfeksi Varian Baru Virus Corona

Pulang dari Inggris, 1 Warga Terinfeksi Varian Baru Virus Corona
Ilustrasi, waspada virus corona! Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, MILAN - Kementerian Kesehatan Italia pada Minggu (20/12) menyatakan telah menemukan satu pasien yang terinfeksi varian baru virus corona.

Sebelumnya, varian baru virus corona juga terdeteksi di Inggris.

Pasien bersama rekannya baru saja kembali dari Inggris beberapa hari lalu.

Mereka menggunakan penerbangan yang mendarat di bandara Fiumicino Roma.

Kementerian Kesehatan Italia menyebutkan, kedua orang tersebut saat ini menjalani isolasi.

Negara-negara Eropa yang bertetanggaan dengan Inggris mulai menutup pintu mereka bagi para pendatang asal Inggris pada Minggu (20/12).

Langkah tersebut dilakukan di tengah kekhawatiran penyebaran virus corona yang cepat, yang menyebabkan lonjakan kasus di wilayah Eropa. (Reuters/antara/jpnn)

Menurut Kementerian Kesehatan, ada satu pasien yang terinfeksi varian baru virus corona.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News