Pulang dari Singapura, Siap Ditahan KPK

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali mengagendakan pemeriksaan terhadap bekas Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin (IAS), Senin (6/7).
Namun, tersangka kasus dugaan korupsi instalasi PDAM Kota Makassar 2006-2012 itu dipastikan tidak hadir lantaran tengah berada di luar negeri.
Menurut pengacara Ilham, Rudi Alfonso kliennya itu tengah berobat di Singapura. Dia klaim bahwa Ilham pasti kembali ke tanah air pada hari Rabu tanggal 8 Juli yang akan datang.
"Dia masih di Singapura, habis medical check up. Dia ada sakit tulang yang harus diperiksa setiap tahun. Rabu kembali ke Jakarta," kata Rudi melalui pesan singkat, Senin (6/7).
Ini merupakan kali ketiga Ilham tidak memenuhi panggilan penyidik KPK karena berada di luar negeri. Di dua pemeriksaan sebelumnya dia beralasan sedang menjalankan ibadah umroh di Arab Saudi.
Namun Rudi membantah bahwa Ilham ke luar negeri untuk menghindari pemeriksaan KPK. Menurutnya, Ilham siap menjalani pemeriksaan setelah kembali ke tanah air.
"Kan sudah sepakat diperiksa tanggal 9 Juli. IAS siap ditahan kok kalau diperiksa nanti," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali mengagendakan pemeriksaan terhadap bekas Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Diancam Dibunuh, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Bereaksi Begini
- KPK Percepat Penyidikan Kasus Korupsi di Telkomsigma
- 13 Santriwati Jadi Korban Syahwat Ustadz AF
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Tegas, Bea Cukai Sidoarjo dan Satpol PP Mojokerto Sita 10 Ribu Batang Rokok Ilegal
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa