Pulau Komodo Masuk Nominasi Keajaiban Dunia
Selasa, 24 Februari 2009 – 06:45 WIB

Pulau Komodo Masuk Nominasi Keajaiban Dunia
KUPANG - Pemerintah Provinsi NTT melalui dinas pariwisata memberikan perhatian khusus bagi pengembangan Pulau Komodo sebagai pulau wisata. Kebijakan itu diambil setelah pulau tersebut dinominasikan sebagai salah satu keajaiban dunia. Wagub yang ditemui Senin (23/2) menjelaskan, Pemerintah Provinsi NTT sudah menetapkan Pulau Komodo sebagai kawasan pengembangan karena komodo merupakan binatang langka. Sejak pemerintahan Gubernur NTT Piet Tallo SH, pemerintah provinsi sudah melestarikan serta mempromosikan kawasan itu sebagai kawasan pariwisata dunia.
Wakil Gubernur NTT Ir Esthon Foenay menjelaskan bahwa Pulau Komodo kini menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk masuk jajaran keajaiban dunia. Itu terjadi setelah Candi Borobudur gagal masuk nominasi.
Baca Juga:
Pulau Komodo berada di wilayah Manggarai Barat. Pulau itu merupakan satu-satunya tempat berkembang biak satwa langka sejenis reptil, yakni komodo. Saat ini, berdasar hasil voting, Pulau Komodo berada di urutan ke-13.
Baca Juga:
KUPANG - Pemerintah Provinsi NTT melalui dinas pariwisata memberikan perhatian khusus bagi pengembangan Pulau Komodo sebagai pulau wisata. Kebijakan
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki