Pulihnya Rooney Bikin Pede

Pulihnya Rooney Bikin Pede
LAWAN - Pelatih Bulgaria Stanimir Stoilov (kanan) dan Stiliyan Petrov, saat berlatih. Bulgaria bakal menjadi batu ujian Inggris di tahap awal kualifikasi Euro 2010 ini. Foto: Getty Images.
Sebenarnya, bukan hanya Rooney yang mendongkrak konfidensi penggawa Three Lions. Capello juga memastikan semua pemain yang akan dipasangnya sebagai starter semua dalam kondisi fit. Bahkan, defender Phil Jagielka yang sebelumnya sempat diragukan bisa main akibat cedera engkel. Pengganti John Terry dan Rio Ferdinand itu sudah tampak di sesi latihan Kamis pagi.

Kendati demikian, tidak semua yang diterima Inggris kabar baik. Scott Carson, satu-satunya penjaga gawang yang disiapkan sebagai cadangan kiper utama Joe Hart, benar-benar tidak bisa masuk skuad. Kiper keempat West Bromwich Albion itu mundur lantaran ada seorang anggota keluarganya yang meninggal.

Sebagai pengganti, Capello memanggil penjaga gawang Watford Scott Loach, yang selama ini mengawal gawang timnas U-21. Meski begitu, pelatih yang kerap disapa Don Fabio itu berharap Carson bisa kembali ke timnas dalam matchday kedua kualifikasi di kandang Swiss pekan depan (7/9).

"Seluruh anggota timnas Inggris menyadari bahwa kami saat ini berada di bawah tekanan yang berat. Itu wajar, setelah kegagalan kami di Piala Dunia," ungkap Steven Gerrard, kapten Three Lions, kepada Associated Press.

LONDON - Timnas Inggris mendapat ujian berat jelang menjamu Bulgaria di ajang kualifikasi Euro 2012 dini hari nanti. Badai cedera memaksa manajer

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News