Puluhan Emak-Emak Mengaku Jadi Korban Penipuan Arisan Online, Mengadu ke Polda
jpnn.com, BENGKULU - Sejumlah wanita yang menjadi korban penipuan anggota arisan online bodong mendatangi Polda Bengkulu, Sabtu (2/10).
Mereka datang untuk melapor karena telah menjadi korban penipuan investasi bodong bermodus arisan online.
Mereka melaporkan owner arisan online berinisial AJ karena melakukan penggelapan dan penipuan.
Kali ini sejumlah member yang berkumpul sekitar 19 orang lebih tersebut tak hanya perempuan.
Namun tampak sejumlah pria, turut menjadi korban penipuan berkedok arisan online yang dilakukan AJ.
Alamsyah salah satu korban mengatakan, bahwa yang datang melaporkan kali ini berbeda dari sebelumnya.
Karena mengalami nasib serupa dan menjadi korban penipuan oleh AJ, pihaknya pun sepakat turut melaporkan AJ ke kepolisian.
“Kami datang untuk melaporkan owner arisan. Karena kemarin kami mengikuti arisan berupa investasi, turunan dan berupa slot,” kata korban.
Sejumlah wanita yang menjadi korban penipuan anggota arisan online bodong mendatangi Polda Bengkulu, Sabtu (2/10).
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- 1.462 Peserta CPNS 2024 Kota Bengkulu Ikuti SKD, Arif Gunadi Beri Pesan Begini
- Sebegini Jumlah PPPK di Kota Bengkulu Lulus Seleksi Administrasi
- Setelah Mendengar Tuntutan, Glora Yunita Minta Hakim Meringankan Hukumannya
- Sinergi Polsek Tanjung Batu dan TNI Ungkap Penggelapan Pupuk di Ogan Ilir