Puluhan Mak-Mak Gerebek Warung yang jadi Tempat Jual Obat Keras
jpnn.com, KARAWANG - Puluhan perempuan yang didominasi kaum mak-mak menggerebek sebuah warung yang diduga menjadi tempat peredaran psikotropika atau obat keras tertentu di Desa Mekarpohaci, Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Kasatnarkoba Polres Karawang AKP Arief Zaenal Abidin menyebutkan aksi mak-mak tersebut terjadi beberapa pekan lalu, dan kejadian itu sempat viral di media sosial.
Sesuai dengan video yang tersebar di sejumlah platform media sosial, puluhan kaum ibu di Desa Mekarpohaci, Kecamatan Cilebar, Karawang yang terekam kamera tengah menggerebek sebuah warung yang diduga sebagai tempat peredaran obat keras tertentu (OKT).
Kaum perempuan yang didominasi mak-mak itu melakukan penggerebekan karena merasa kesal setelah kampungnya dijadikan tempat peredaran obat-obatan terlarang.
Dalam rekaman video itu, mak-mak merusak warung tersebut dengan cara melempari batu ke arah warung tersebut.
Selain itu juga dilakukan perusakan dengan merobohkan warung, hingga melakukan aksi bakar warung tersebut.
Video itu juga merekam sejumlah bareng bukti obat keras tertentu siap edar.
Arief membenarkan adanya aksi mak-mak yang menggerebek sebuah warung yang dicurigai sebagai tempat peredaran psikotropika atau obat keras tertentu di Desa Mekarpohaci, Kecamatan Cilebar, Karawang.
Sejumlah mak-mak di Karawang menggerebek warung yang menjual obat keras atau psikotropika.
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Anggota Bali Nine Sudah Bebas dan Kembali ke Keluarga Masing-masing
- Gerebek Kampung Boncos, Polisi Tangkap 31 Pengguna Sabu-Sabu
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Arjuna Faddli Dituntut Vonis Mati
- Bea Cukai Sumbagtim Musnahkan Barang Ilegal, Kerugian Capai Rp 467,3 Miliar