Puluhan Metromini Juga Mogok di Senen
jpnn.com - JAKARTA - Puluhan sopir Metromini menggelar aksi unjuk rasa di Terminal Senen, Senen, Jakarta, pada Senin, (21/12). Kasubbag Humas Polres Jakarta Pusat, Kompol Suyatno mengungkapkan, bahwa sopir menuntut dan tidak terima dengan pengandangan bus Metromini yang dilakukan oleh pihak Dinas Perhubungan.
"Mereka menolak kebijakan Pemprov DKI tenyang pengandangan Metromini itu," ujarnya, pada Senin, (21/12).
Oleh karenanya, pihak Polres Jakarta Pusat serta Dinas Perhubungan DKI Jakarta memanggil bus sekolah milik Pemprov DKI untuk mengantisipasi penumpang yang menumpuk di Terminal Senen.
"Ada 20 unit bus sekolah untuk melayani masyarakat dengan rute Senen-Rawa Mangun, Senen-Semper dan Senen-Tanjung Priok, hingga kini situasi masih kondusif," imbuhnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Puluhan sopir Metromini menggelar aksi unjuk rasa di Terminal Senen, Senen, Jakarta, pada Senin, (21/12). Kasubbag Humas Polres Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS