Puluhan Polisi Ambil Posisi Push-up, Kapolres dan Wakapolres Turun Tangan

jpnn.com, OGAN ILIR - Puluhan personel Polres Ogan Ilir mengambil posisi push-up di tengah lapangan Mapolres pada Jumat (1/7) pagi.
Kapolres Ogan Ilir AKBP Yusantiyo Sandhy bersama Wakapolres Kompol Vita Indrawati kemudian mengambil air kembang dengan gayung.
Kedua perwira itu lantas menyirami kepala dan badan puluhan personel tersebut secara bergantian.
Siraman air kembang kepada 51 personel Polres Ogan Ilir itu sebagai bentuk tradisi upacara kenaikan pangkat.
Perinciannya, ada 31 personel yang naik pangkat ke Aipda, empat orang naik ke Bripka, satu orang naik pangkat ke Brigadir.
Selanjutnya 15 personel Polres Ogan Ilir yang naik pangkat ke Briptu.
Setelah prosesi tersebut, Kapolres mengucapkan selamat kepada para personel yang naik pangkat.
“Jangan lupa bersyukur bahwa ini juga karunia Tuhan Yang Maha kuasa,” kata dia.
Puluhan polisi yang bertugas di Polres Ogan Ilir mengambil posisi push-up di tengah lapangan Mapolres pada Jumat (1/7) pagi.
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan